Pegiat Olahraga yang Deputi

Pegiat Olahraga yang Deputi

Pegiat Olahraga yang Deputi Dokumentasi Deputi Rudy Saat Menyelam (Dok: istimewa)

Depok: Judul di atas mungkin terkesan puja puji. Tapi sebenarnya tidak berlebihan. Komjen Pol (Purn) Rudy Sufahriadi atau Pak Rudy adalah pegiat pelaku olahraga tulen. Beliau biasa berenang 2000-3000 meter seminggu 3-4 kali. Pak Rudy juga pesepeda (biker) jarak jauh, 40-130 km, dan penyelam sertified. Jelas tidak main main.


Jenderal Rudy dilantik sebagai Deputi 3 Kemenpora (Deputi Pembudayaan Olahraga) pada bulan September 2023 yang lalu. Kegiatan pertama selaku Deputi Pembudayaan Olahraga adalah membuka sekaligus peserta Grand Fondo New York (GNFY) di Bali, tanggal 17 September 2023. Jarak tempuhnya 130 km, dimana 60k mendatar, dan 70k menanjak. Dan lebih dari 2000 bikers dari berbagai negara, seperti Australia, Canada dan lain lain, pak Deputi Rudy berhasil masuk dalam 10 besar. Keikutsertaan Pak Rudy di GNFY Bali tentu bukan yang pertama, tapi sudah yang kesekian kalinya, jauh sebelum jadi pejabat Kemenpora. 

Dalam acara Hari Nusantara pada 10-13 Desember 2023 lalu, dimana Kemenpora mendukung melalui  beberapa event olahraga di Tidore, beliau menyempatkan bersepeda di wilayah Tidore yang indah dan nyaman. Bersama dengan Komunitas Sepeda di Tidore, termasuk dari komunitas sepeda Polda, Jenderal Rudy benar benar menikmati bersepeda di wilayah ini. 

Kebugaran dan stamina pak Rudy dikisahkan salah satu pejabat Kemenpora yang mencoba membersamai beliau. "Saya sudah ngos-ngosan mengikuti, kaki bener-bener pegel semua" kata pak Arsani, salah satu Kepala Bidang/Fungsional Madya Kemenpora yang usianya lebih muda lebih dari 5 tahun.  "Dan, sorenya Beliau masih berenang dan menyelam di laut, gile bener", katanya.

Pak Rudy benar benar menikmati berolahraga, utamanya bersepeda, berenang, jogging, termasuk menyelam. Kesemua jenis olahraga yang digeluti, jelas bukan olahraga biasa-biasa saja, dengan stamina dan kebugaran jauh di atas rata. Berenang misalnya, maka pak Jenderal Rudy mampu berenang di laut sejauh 3000 meter atau bahkan pernah menempuh jarak 5000 meter. 

Jadi, memang Pak Deputi 3 saat ini benar-benar seorang pegiat olahraga. Beliau sudah jadi pegiat olahraga, sebelum jadi Deputi 3 Kemenpora.


(Suyadi Pawiro, 15 Desember 2023)

BAGIKAN :
PELAYANAN