Exit Meeting Reformasi Birokrasi di Kementerian Pemuda dan Olahraga

Tim Evaluator Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara-Reformasi Birokrasi (PANRB) menyampaikan hasil rekomendasi atas potret Reformasi Birokrasi dan Akuntabilitas Kinerja Kementerian Pemuda dan Olahraga Tahun 2020 pada Jumat (29/01). Evaluasi tersebut dilaksanakan secara virtual dan diikuti oleh tim pokja seluruh satuan kerja di Kementerian Pemuda dan Olahraga.

Exit Meeting Reformasi Birokrasi di Kementerian Pemuda dan Olahraga

Tim Evaluator Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara-Reformasi Birokrasi (PANRB) menyampaikan hasil rekomendasi atas potret Reformasi Birokrasi dan Akuntabilitas Kinerja Kementerian Pemuda dan Olahraga Tahun 2020 pada Jumat (29/01). Evaluasi tersebut dilaksanakan secara virtual dan diikuti oleh tim pokja seluruh satuan kerja di Kementerian Pemuda dan Olahraga.

Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga RI, Gatot S. Dewa Broto, memberikan sambutan dan mengawal acara serta menanggapi perbaikan-perbaikan yang harus segera ditindaklanjuti oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga. “Banyak hal yang perlu diperbaiki, saya akan mengawal langsung agar tidak ada perbaikan yang tertunda", ucap Gatot saat evaluasi berlangsung.

Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga Kemenpora Raden Isnanta, pada kesempatan tersebut, turut menyampaikan laporan singkat kemajuan penerapan Reformasi Birokrasi pada Deputi Pembudayaan Olahraga. Menurutnya, berdasarkan evaluasi dari tim evaluator Kementerian PANRB, maka masih perlu dilakukan koordinasi yang lebih baik dari yang telah dilakukan sebelumnya.

Reformasi Birokrasi merupakan upaya untuk melakukan pembaharuan dan perubahan mendasar terhadap sistem penyelenggaraan pemerintahan terutama menyangkut aspek-aspek kelembagaan (organisasi), ketatalaksanaan (business process) dan sumber daya manusia aparatur.

Berbagai permasalahan/hambatan yang mengakibatkan sistem penyelenggaraan pemerintahan tidak berjalan atau diperkirakan tidak akan berjalan dengan baik harus ditata ulang atau diperbaharui. Reformasi Birokrasi dilaksanakan dalam rangka mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik (good governance). Dengan kata lain, Reformasi Birokrasi adalah langkah strategis untuk membangun aparatur negara agar lebih berdaya guna dan berhasil guna dalam mengemban tugas umum pemerintahan dan pembangunan nasional. 

BAGIKAN :
PELAYANAN