Olahraga Menciptakan Berbagai Peluang Pasar Baru Industri

Olahraga dapat menjadi salah satu pendorong lahirnya berbagai industri baru. Peluang industri mencakup barang, jasa dan event. Ditunjang dengan kebijakan nasional tentang penggunaan produk dalam negeri, kolaborasi antara olahraga, industri dan pariwisata akan semakin mendorong olahraga sebagai pendongkrak perekonomian.

Olahraga Menciptakan Berbagai Peluang Pasar Baru Industri Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga memberikan arahan sekaligus membuka Pelatihan SDM Industri dam Promosi Olahraga

Bandung: Olahraga dapat menjadi salah satu pendorong lahirnya berbagai industri baru. Peluang industri mencakup barang, jasa dan  event. Ditunjang dengan kebijakan nasional tentang penggunaan produk dalam negeri, kolaborasi antara olahraga, industri dan pariwisata akan semakin mendorong olahraga sebagai pendongkrak perekonomian.

Hal tersebut disampaikan oleh Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga, Raden Isnanta pada Pembukaan Pelatihan SDM Industri dan Promosi Olahraga "Sport Event Management"  pada Minggu (02/07) di Hotel Holiday In Bandung, Jawa Barat.

Pelatihan yang digelar dari tanggal 1 sd 4 Juli ini merupakan salah satu program prioritas nasional Kemenpora dalam pembinaan Industri olahraga, melalui peningkatan kompetensi SDM Industri Olahraga yang berfokus pada Manajemen Industri Olahraga.

Potensi berbagai industri olahraga di suatu wilayah, baik dari olahraga prestasi maupun olahraga masyarakat tidak akan optimal jika tidak didukung oleh kualitas SDM yang mumpuni, oleh karena ini kualitas SDM sangat menentukan kualitas ekosistem industri olahraga.


Sebanyak 40 peserta dari Jawa Barat khususnya kota Bandung dan sekitarnya, yang merupakan para pelaku industri Olahraga dengan latar belakang praktisi event organizer, instruktur/pengelola pusat kebugaran, organisasi olahraga serta SDM yang terkait produk dan jasa industri olahraga lainnya berpartisipasi aktif selama kegiatan. 

Di akhir sambutannya, Isnanta juga berharap para peserta pelatihan punya visi  untuk mengembangkan industri olahraga. "Saya berharap Saudara punya cita-cita bahwa produk atau jasa industri olahraga yang sekarang Saudara tekuni bisa terus dikembangkan tidak hanya di wilayah Jawa Barat tetapi juga bisa tembus pasar nasional bahkan internasional. Kemenpora siap memfasilitasi produk-produk Industri olahraga untuk Go Nasional dan Go Internasional" beber Isnanta.

Asisten Deputi Pengelolaan Olahraga Masyarakat Suryati selaku penanggung jawab kegiatan  menyampaikan, "Peserta pelatihan tidak hanya mendapatkan pengetahuan, pada hari ketiga pelatihan peserta akan berpartisipasi dalam berbagai event yaitu ASEAN Sports Day, FORNAS VII serta Bandung Bedas Expo untuk mempelajari, mereview dan mengamati untuk selanjutnya akan dijadikan bahan diskusi best practice manajemen event"(tbs))

BAGIKAN :
PELAYANAN